• Senin, 14/10/2024 13:05 WIB
Grup musik rock kenamaan asal Amerika Serikat, Hoobastank, akan menjadi opening act untuk konser The Script - Satellites World Tour 2025 yang akan digelar di Jakarta dan Surabaya. Kedua konser ini dijadwalkan pada Jumat, 14 Februari 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD dan Minggu, 16 F

Rizky Billar dan Lesti Kejora Beradu Akting di Sinetron Ramadan "Aku Mencintaimu Karena Allah" di RCTI

- Jum'at, 08/03/2024 19:59 WIB

Pasangan selebriti Rizky Billar dan Lesti Kejora siap menghibur para pemirsa di bulan Ramadan dengan sinetron spesial berjudul "Aku Mencintaimu Karena Allah". Sinetron ini akan tayang di RCTI mulai 12 Maret 2024.

Dalam sinetron ini, Rizky Billar dan Lesti Kejora akan berperan sebagai pasangan suami istri. Mereka akan berbagi cerita tentang kehidupan pernikahan mereka yang penuh dengan suka dan duka.

Lesti Kejora selalu mendampingi Rizky Billar saat syuting. Ia ingin memastikan bahwa suaminya tersebut tidak melakukan kesalahan saat berakting.

"Aku biasanya saat kakak lagi syuting aku dampingi dan perhatikan apa ada kesalahan tidak, namanya juga manusia nggak luput dari kesalahan, jadi aku ikut melihat langsung," ujar Lesti dalam meet and greet.

Rizky Billar merasa terbantu dengan kehadiran Lesti di lokasi syuting. Ia mengaku gugup saat beradu akting dengan Lesti dan Rendi Jhon.

"Bener kan semuanya diperhatiin Lesti sama kan dilihat jangan sampai ada kesalahan ada kekurangan manusia itu tidak ada yang sempurna setidaknya kita udah prepare kalau setiap kita satu frame lawannya mainnya kakak kita temenan bertiga kalau lagi pas bertiga kakak itu gugup banget takut sumpah takut dedek yang di Jakarta kakak bilang," ujar Rizky Billar.

Sinetron Ramadan "Aku Mencintaimu Karena Allah" diharapkan akan menjadi tontonan yang menyegarkan dan menginspirasi bagi para penontonnya. Sinetron ini akan menghadirkan cerita yang relatable dengan kehidupan sehari-hari dan pesan moral yang kuat.

Tags

Artikel Terkait

Terkini