• Kamis, 18/04/2024 16:27 WIB
Sebanyak 30 negara, termasuk Sirkuit Internasional Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia The International Ice Stars in Peter Pan on Ice di Jakartadi Indonesia Arena di Undur Sampai Bulan Desember 2024

TRANS7 PEDULI - BANTUAN DHUAFA DAN ANAK YATIM

- Rabu, 13/04/2022 08:35 WIB
TRANS7 PEDULI - BANTUAN DHUAFA DAN ANAK YATIM
Dok Trans 7

Di bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini, TRANS7kembali memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dengan menggelar kegiatan sosial. Kegiatan “TRANS7 Peduli - Bantuan Dhuafa dan Anak Yatim” ditujukan kepada kaum dhuafa dan anak yatim yang berada di sekitar wilayah kerja TRANS7. 

Pelaksanaan kegiatan ini diselenggarakan pada Rabu, 13 April 2022 di dua lokasi, yaitu Studio TRANS7, Jakarta Selatan dan Stasiun Transmisi Joglo TRANS7, Jakarta Barat. Sebanyak 110 orang dhuafa dan lansia serta 40 anak yatim menerima santunan berupa paket sembako, makanan berbuka puasa, souvenir dan uang santunan dari TRANS7.

Penyerahan santunan dilakukan secara simbolis oleh perwakilan manajemen, yaitu Coconino Ahmad, Marketing Off-Air Department Head dan Antonius Refijanto, HR & GS Division Head. Santunan diterima oleh perwakilan RW, RT, warga dan anak yatim.

Kepedulian terhadap masyarakat sekitar membuat TRANS7 melakukan kegiatan Santunan TRANS7 Peduli dan Karyawan TRANS7 Berbagi. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat bermanfaat dan membantu meringankan kebutuhan warga selama menjalankan ibadah puasa. Proses penyerahan bantuan yang dilakukan pun tidak lupa memperhatikan protokol kesehatan.

 

 

 

Tags

Artikel Terkait

Terkini