• Jum'at, 03/05/2024 06:17 WIB
Sebanyak 30 negara, termasuk Sirkuit Internasional Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Indonesia The International Ice Stars in Peter Pan on Ice di Jakartadi Indonesia Arena di Undur Sampai Bulan Desember 2024

dr Richard Lee Ingin Ada Seperti Faris Fernandez dan Memberi Donasi 2 Miliar Untuk Sekolah Tinju

- Jum'at, 19/04/2024 21:21 WIB

Dr. Richard Lee mengungkapkan keinginannya untuk melihat adanya petinju-petinju berkualitas seperti Faris Fernandez sebagai generasi penerus dalam dunia tinju. Selain itu, dia juga berkomitmen memberikan sumbangan sebesar Rp 2 miliar untuk mendirikan sebuah sekolah tinju.

“Saya ingin mendukung perkembangan tinju di Indonesia dengan memberikan donasi sebesar 2 miliar rupiah untuk mendirikan sekolah tinju yang akan dikelola oleh HSS Series 5,” ujar Dr. Richard.

Harapannya, sumbangan ini dapat menciptakan bibit-bibit petinju berkualitas yang mampu bersaing di kancah internasional. “Saya berharap semakin banyak atlet seperti Faris Fernandez yang muncul di Indonesia. Terima kasih atas dukungan semua pihak,” tambahnya.

Dr. Richard juga mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam mendukung dunia tinju Indonesia. “Jangan hanya bisa mengkritik tanpa memberikan dukungan nyata. Kita harus mendukung atlet-atlet Indonesia agar bisa bersaing di tingkat internasional,” paparnya.

Salah satu bentuk dukungan nyata yang ditunjukkan oleh Dr. Richard adalah dengan memberikan donasi. Namun, dia juga mengajak masyarakat untuk turut serta mendukung dengan cara lain, seperti datang langsung ke acara tinju. “Minimal dengan datang ke pertandingan, tiketnya juga terjangkau, hanya 200.000 rupiah. Dengan begitu, kita sudah ikut mendukung perkembangan tinju di Indonesia,” tutupnya.

Tags

Artikel Terkait

Terkini